Cara Perawatan Kecantikan Tubuh dengan Telur dan Madu


Semua bagian tubuh wanita adalah daya tarik dan memiliki nilai keindahan. Kenyataan tersebut didukung oleh fitrah seorang wanita yang suka akan keindahan dan ngin selalu tampil cantik dan menawan. Oleh dasar itulah, semua bagian tubuh wanita tak luput dari perhatian perawatan para wanita. Dari mulai rambut, wajah, kaki, tangan, kuku, hingga bagian-bagian tubuh lainnya yang biasa tertutupi pakaian. 

Misalnya saja perawatan kulit seluruh tubuh. Biasanya, selain melakukan perawatan agar tampak lebih putih, kulit seluruh tubuh pun dirawat agar lebih halus. Kedua hal tersebut merupakan contoh dari perawatan kecantikan tubuh yang biasa dilakukan oleh seorang wanita. Cara perawatan tersebut bisa saja dilakukan dengan cara medis dengan menggunakan obat-obatan modern dan peralatan mutakhir. Namun juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami dengan cara sederhana. 


 Salah satu cara sederhana dengan menggunakan bahan alami untuk perawatan kecantikan tubuh seperti menghaluskan kulit seluruh tubuh bisa dilakukan dengan memanfaatkan putih telur. Putih telur memang banyak digunakan untuk kebutuhan kuliner. Baik untuk dijadikan aneka makanan berat atau aneka maknan ringan. Namun selain itu juga putih telur bisa digunakan untuk hal lain. 

Diantaranya adalah untuk menghaluskan kulit. Hal itu disebabkan putih telur memiliki kandungan protein tinggi. selain dapat menghaluskan kulit tubuh, putih telur pun berguna untuk memutihkannya. Proein tinggi yang terkandung pada putih telur akan diserap oleh tubuh melalui pori-porinya sehingga menjadi aneka nutrisi lengkap yang dibutuhkan tubuh. Nutisi tersebut akan meregenerasi kulit lebih cepat. Oleh karenanya tubuh menjadi tampak lebih sehat. Adapun cara perawatan kecantikan tubuh dengan putih telur cukuplah sederhana dan mudah.

Caranya yaitu dengan menyiapkan beberapa butir telur untuk diambil putih telurnya lalu kocok hingga berbusa. Setelah itu, tambahkan madu alami beberapa sendok makan dan campur atu kocok dengan putih telur tersebut hingga benar-benar tercampur sempurna. Nah, bahan lulur dari putih telur dan madu sudah siap digunakan. Pakailah sebagai lulur seluruh tubuh setelah mandi. Diamkan beberapa saat agar nutrisi dari telur dan madu terserap tubuh. Lalu, bilaslah sampai bersih.
Share on Google Plus

About Aria

Berbagi berita dengan Aria.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar :

Posting Komentar